Sabtu, 21 April 2012

Tips Merakit Pc 2010 Part 4


7. Harddisk

western digital 300x233 Tips Merakit PC 2010
2TB dengan Green Technology
Saat ini saat nya zaman green technology, tau taunya PC zaman sekarang tidak begitu bersahabat dengan lingkungan sekitar, misalnya haus akan daya listrik, efek panas yang sangat berlebihan, dan lainya, menyebabkan komponen pc pun harus ikut andil dalam green technology, untuk urusan harddisk biasanya kita berharap memilih disk yang cepat dan besar, antara cepat, besar berbanding lurus dengan mahal.

Cara hemat membeli harddisk ?

Cara praktis dan hemat bagi anda untuk membeli harddisk ialah dengan memperhatikan beberapa point berikut ini:
  • 1 Harddisk = 1 fungsi ini artinya, anda sebaiknya menggunakan disk berdasarkan fungsi, karena harga disk sekarang sudah mulai murah, maka ada baiknya anda mengklasifikasikan fungsinya misalnya:
    • Untuk OS, anda membutuhkan disk yang sangat cepat, tapi tidak memerlukan kapasitas yang besar, jadi anda dapat mencari disk dengan cache yang besar dan rpm yang tinggi namun kapasitas (gb) cukup untuk memenuhi OS anda saja misalnya 80GB, Dengan demikian anda mungkin dapat menggunakan teknologi baru seperti SSD untuk disk ini.
    • Untuk Data, anda hanya membutuhkan disk yang tidak terlalu cepat, cache yang tidak terlalu tinggi, tentu saja ini banyak pilihan.
  • Disk dengan green technology ? Kenapa tidak ? disk ini tentu saja tidak sangat mahal, dan selain itu disk ini memiliki fitur yang pintar, misalnya  akan off ketika idle, ataupun juga menggunakan daya yang sangat rendah, walaupun anda akan merasakan sedikit delay saat disk semacam ini wake up namun itu tidak menjadi masalah yang besar untuk anda ketika anda dapat menghemat listrik hingga 2-5 watt per jam nya bukan ?

Perlukah saya menggunakan Raid ?

Hal ini bergantung dengan prioritas anda, anda dapat membuat raid 1, pada disk yang anda prioritaskan, misalnya anda memprioritaskan disk data anda, maka anda dapat membuat raid pada disk ini, mengingat motherboard zaman sekarang rata-rata sudah mendukung raid, ada baiknya fitur ini digunakan, sedangkan untuk OS anda dapat menggunakan raid 0 untuk meningkatkan performance disk anda.

Seagate atau Western Digital atau Samsung ?

Ketika pertanyaanya tiba di saat anda harus memilih harddisk, maka cara terbaik untuk mengklasifikasikan harddisk anda adalah dengan cara memperhatikan beberapa point berikut ini:
  • Spesifikasi teknis, ini meliputi dari kecepatan rpm, kapasitas, jumlah platter dan juga cache
  • Garansi
  • Harga
Tiga hal penting ini sangat penting untuk anda perhatikan, sehingga cara menganalisa disk yang cocok dan pas untuk anda nantinya akan ditentukan oleh 3 jenis point berikut ini.

Cara mengaplikasikanya.

Ketika anda, lebih mempertimbangkan data, dan keberlangsungan hidup data anda, dan data tersebut menjadi prioritas yang sangat tinggi untuk anda, maka anda dapat memilih harddisk Spinpoint F1 RAID Class karena harddisk ini di bandroll dengan garansi hingga 7 tahun! dengan spesifikasi teknis dasar:
  • Kecepatan 7,200 RPM
  • Cache 32mb
  • Jumlah platter 3
  • Kapasitas 1TB
  • Interface sata 3.0
  • Tempratur maksimum 0-60°C
  • Penggunaan daya rata rata hingga 7.7 Watt
Ketika anda lebih memprioritaskan harga, maka anda perlu mengesampingkan beberapa spesifikasi teknis dan garansi, sehingga anda dapat membeli disk yang lebih murah dengan kapasitas yang sama.
Ketika anda lebih menginginkan kemampuan data transfer rate yang tinggi, processing, form factor (ukuran) yang kecil dan seluruh performance yang bagus, mungkin anda dapat menggunakan VelociRaptor VR150 dengan spesifikasi:
  • Kecepatan 10.000 rpm
  • Kapasitas hanya 300GB
  • Platter 2
  • Cache 16mb
  • Penggunaan daya rata-rata 4.5 W
Tips!
Cara smart untuk membeli disk adalah dengan memilih disk dengan spesifikasi teknis yang bagus, dan mengkomparasi harga disk tersebut dari toko ke toko dan membelinya dengan harga termurah. Untuk garansi, biasanya umur disk rata rata 3 tahun, untuk seagate semua garansi 5 tahun, untuk western digital semua 3 tahun, 5 tahun untuk model Caviar Black dan VelociRaptor VR150 (10k RPM).

Harddisk pilihan kami

Untuk disk dengan kemampuan terbaik yang pernah kami temukan yaitu harddisk Seagate Barracuda 7200.12 1TB, karenan kemampuanya yang sangat stabil, mampu menulis hingga dengan kecepatan 100MBs dan juga disk ini menggunakan 2 platter untuk bekerja.

8. Monitor

Untuk masalah monitor, selain mempertimbangkan tingkat brightness, jumlah warna, inchi dan kecepatan respon LCD, yang harus menjadi pertimbangan anda kali ini adalah beberapa dukungan akan teknologi baru, misalnya konektifitas interfacenya, lalu dukungan akan teknologi HD, dan juga beberapa fitur tambahan yang ada pada monitor yang anda inginkan.
viewsonic thinedge vp930b 19 Tips Merakit PC 2010
Viewsonic biasanya lebih murah dengan teknologi memadai
Memilih ukuran monitor, baiknya anda menggunakan resolusi yang lebih tinggi (diatas 1024×768) dengan demikian anda dapat menikmati film ataupun games di layar monitor anda dengan lebih baik. Monitor Ideal untuk saat ini mungkin 19 – 24″. Ukuran layar monitor anda ini bergantung dengan kebutuhan anda, kalau anda sudah memiliki tv HD dengan ukuran yang besar, anda tentu saja tidak memerlukan monitor pc berukuran besar, namun jika anda ingin memaksimalkan penggunaan pc anda gunakan ukuran besar.
Untuk kecepatan response time, biasanya digunakan untuk para gamer, biasanya mereka membutuhkan monitor yang memiliki kecepatan respons yang sangat cepat dengan demikian, beberapa produk yang kami temukan adalah BenQ E2400HD dan juga ASUS MK241H, yang terbaik adalah LG Flatron W2361V.
Sedangkan monitor terbaik dari sisi performance, design, untuk non gamers anda dapat menggunakan ViewSonic ThinEdge VP930B 19, solusi simple, murah dan bagus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar